Dapatkan informasi terbaru mengenai kegiatan BPS Kota Jakarta Utara melalui akun Instagram BPS Kota Jakarta Utara

Butuh Data? Ingin Konsultasi? Hubungi WA 085697748750

Ingin melakukan pengaduan? Kunjungi tautan berikut.

Beranda

Produk - Berita

Rabu Smart BPS Kota Jakarta Utara: Change Ambassador dan Kehumasan

Rabu Smart BPS Kota Jakarta Utara: Change Ambassador dan Kehumasan

Rabu Smart BPS Kota Jakarta Utara: Change Ambassador dan Kehumasan

22 Januari 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya


Jakarta, 22 Januari 2025 - BPS Kota Jakarta Utara kembali mengadakan acara Rabu Smart yang bertempat di Amben Juara. Acara yang dihadiri oleh seluruh pegawai BPS Kota Jakarta Utara ini mengusung tema Sosialisasi Program Kerja Change Ambassador dan Kehumasan.

Rabu Smart kali ini berlangsung dengan suasana yang menarik dan interaktif, di mana para pegawai diberikan kesempatan untuk memberikan berbagai saran serta masukan terkait program kerja Change Ambassador dan peningkatan kinerja kehumasan di lingkungan BPS. Diskusi yang terjadi selama acara dinilai sangat bermanfaat, karena melibatkan partisipasi aktif dari peserta untuk memperbaiki dan mengoptimalkan pengelolaan kehumasan di BPS Jakarta Utara.

Sebagai agenda rutin bulanan, Rabu Smart bertujuan untuk menjadi sarana berbagi ilmu dan pengetahuan di antara pegawai BPS Kota Jakarta Utara, khususnya dalam kegiatan penunjang teknis yang dapat meningkatkan kualitas kinerja seluruh pegawai. Acara ini tidak hanya memberikan pemahaman lebih dalam mengenai perubahan yang perlu dilakukan, tetapi juga memperkuat sinergi antar pegawai dalam mencapai tujuan bersama.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Jakarta Utara(Statistics Indonesia of Jakarta Utara Municipality)Jl. Berdikari No.1

kelurahan Rawa Badak Utara

Kecamatan Koja

Kota Administrasi Jakarta UtaraTelp. (021) 22494346 Website : http://jakutkota.bps.go.id. Email : bps3175@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik